• Jelajahi

    Copyright © Bandar Berita.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Saling Kejar Anggota Polsek Kalianda Bersama Warga, Tangkap Pelaku Diduga Hendak Mencuri

    Last Updated 2025-02-25T12:39:59Z



    BANDARBERITA.CO.ID,KALIANDA -- Anggota Polsek Kalianda Aipda M.Jhoni bersama warga berhasil menggagalkan dugaan aksi pencurian.


    Dugaan aksi pencurian di kawasan Kalianda, Jalan Way Ketunjung, Dusun I, Desa Kedaton tersebut, sebelumnya polisi telah mencurigai gerak-gerik dua orang pemuda yang menggunakan kendaraan jenis Honda Beat masuk ke dalam lingkungan desa.


    Selanjutnya dilakukan pengintaian dan pengejaran yang dibantu warga sekitar terhadap kedua pelaku.


    "Tadi sempat buang tembakan peringatan juga kayaknya oleh anggota agar pelaku ini tidak kabur" beber warga yang enggan disebutkan namanya, Selasa, (25/02/2025).


    Namun kedua pelaku terus melaju menggunakan kendaraannya dan masuk ke dalam gang dilingkup desa. Aksi saling kejar pun tak terelakkan, warga yang turut membantu ikut mencegat dan berhasil menghentikan kendaraan para pelaku.


    "Dari arah berlawanan, warga menabrakkan motornya ke motor pelaku dan akhirnya jatuh" ujar warga.


    Kedua pelaku jatuh tersungkur, dan salah satunya langsung ditangkap serta diamankan oleh Aipda Joni dan warga.


    Dalam interogasi singkatnya, pelaku mengakui perbuatannya dan menjelaskan bahwa sebelumnya telah melakukan aksi yang sama (pencurian motor_red) di sekitar perbatasan Bandar Lampung.


    "Terakhir gak disini pak, di Bandar lampung, sebelum Bandar Lampung pak," ujar pelaku dalam video singkat yang sempat viral di medsos.


    Sedangkan untuk teman pelaku berhasil lolos dan melarikan diri ke arah Gg. Patriot, Kelurahan Way Urang, Kalianda.


    Berdasarkan informasi yang berhasil diterima media ini, selain mengamankan pelaku, polisi juga berhasil mengamankan barang bukti lainnya berupa kunci letter T dan sebilah pisau milik pelaku.


    Hingga berita ini diturunkan, Kepolisian terus melakukan pengembangan dan mengejar teman pelaku yang diduga membawa senjata api rakitan. (aj/red)

    • Saling Kejar Anggota Polsek Kalianda Bersama Warga, Tangkap Pelaku Diduga Hendak Mencuri